Kamis, 10 Februari 2011

Kenari di Ujung Senja

waktu tak pernah berhenti berputar
hari demi hari telah kita lewati
tak terasa waktu mengalun begitu cepat
terangkai dalam kisah hidupku

di tengah perjalanan hidupku
kutemukan sejuta tanya
benarkah apa yang kulakukan?
pernahkah kusakiti sesamaku?

tak mengertiku akan jawaban
yang akan menghapus semua bimbangku
ku menapaki hari demi hari
berjalan dengan arah yang tak pasti

pada suatu senja yang menguning
kutemukan seekor burung kenari
ku perhatikan tingkah lucunya, ku tertegun...
ternyata ia sedang berlatih mengepakkan sayapnya

dan kini aku tahu...
jawaban atas semua bimbangku..
aku berpikir dalam keterbatasanku..
aku berpikir dalam ketidaktahuanku..

inilah aku,
aku yang tidak lagi menjadi seorang gadis nan manja
waktu telah mendewasakanku
dan akupun tak ingin kalah dengan kenari kecil di ujung senja itu

akupun ingin mengepakkan sayapku
menggapai kerumunan bintang di kala malam
karena di sanalah,
mimpi dan citaku berada

Tidak ada komentar:

Posting Komentar